
Direktur olahraga Venezia, Filippo Antonelli, akhirnya mengonfirmasi bahwa klubnya akan mengaktifkan opsi pembelian untuk Filip Stankovic, kiper muda milik Inter Milan.
Meski Venezia gagal mempertahankan tempat di Serie A, hal tersebut tak menghalangi mereka untuk mengamankan jasa Stankovic secara permanen di musim panas ini.
Dipinjam dari Inter, Stankovic Tampil Gemilang Sebelum Cedera
Filip Stankovic bergabung dengan Venezia dengan status pinjaman dari Inter Milan pada musim panas 2024.
Awalnya, ia hanya diplot sebagai pelapis Jesse Joronen, namun performa impresifnya justru membuatnya menjadi pilihan utama.
Sayangnya, cedera tendon menghentikan laju apiknya di tengah musim, memaksa Venezia merekrut Andrei Radu dari Inter sebagai pengganti sementara.
Meski sudah pulih menjelang akhir musim, pelatih Eusebio Di Francesco tetap mempercayakan posisi utama kepada Radu, yang tampil solid hingga akhir musim.
Venezia Tebus dengan Harga Terjangkau
Menurut pernyataan Antonelli kepada FCInter1908, klausul pembelian Stankovic sejatinya akan bersifat wajib jika Venezia bertahan di Serie A.
Namun karena klub terdegradasi ke Serie B, klausul itu berubah menjadi opsional. Meski begitu, Venezia tetap memilih untuk mengaktifkannya.
“Kami akan menebus Stankovic seharga €1,5 juta, dan Inter tetap mempertahankan persentase dari penjualan di masa depan,” ungkap Antonelli.
“Kami memiliki waktu hingga 18 Juni untuk mengaktifkan opsi ini dan kami akan melakukannya,”
Masa Depan Radu Tak Pasti, Fokus ke Kiper Muda
Dalam wawancara yang sama, Antonelli juga membahas soal masa depan Radu di Venezia. Ia menyebut bahwa Radu memiliki kontrak yang besar dengan Inter dan Venezia hanya menanggung sebagian.
Namun, dengan keberadaan Stankovic, Plizzari, dan Neri, Venezia diyakini sudah cukup kuat di posisi penjaga gawang.
“Saya rasa kami sudah cukup di sektor kiper. Fokus kami sekarang adalah memperkuat lini lain.” Tutup Antonelli.
Leave a Reply